Beranda DPRD Kotawaringin Timur Legislator Ingatkan Aspirasi Masyarakat Dapil V, Jalan Dan Penanganan Banjir

Legislator Ingatkan Aspirasi Masyarakat Dapil V, Jalan Dan Penanganan Banjir

0
BERBAGI
Ketua Komisi II DPRD Kotim, Juliansyah.

JEJAKKALTENG.COM, Sampit – Anggota DPRD Kotawaringin Timur (Kotim), dari daerah pemilihan (dapil) V, Juliansyah, mengungkapkan, sampai dengan sejauh ini pekerjaan rumah (PR) pemerintah daerah setempat semakin bertambah. Di mana tidak selain persoalan infrastruktur jalan yang terus mengalami kerusakan pasca musim hujan di Dapil V juga saat ini rentan terjadi bencana banjir yang rentetannya tidak biasa.

“Kalau dulu mungkin hanya persoalan infrastruktur jalan yang menjadi PR kita
bersama serta masalah konflik lahan masyarakat dan lainnya, tapi saat ini kita bisa
lihat fenomena baru dimana bencana banjir berulang kali terjadi dalam kurun waktu
satu tahun terakhir ini, artinya banjir susulan terjadi setelahnya, hal ini menyebabkan
kondisi jalan semakin rusak, akibat curah hujan tidak menentu,” sebut Juliansyah.

Politisi Partai Gerindra tersebut menuturkan, selain persoalan penanganan infrastruktur jalan, pemerintah juga harus dihadapkan dengan masalah baru yang harus ditangani secara bersama-sama oleh semua pihak tanpa terkecuali.

“Jadi urusan persoalan bencana ini bukan hanya jadi urusan pemerintahan daerah
saja, itu masalah bagi kita semua, kita ketahui Dapil V ini masyarakatnya banyak
sekali yang tertimpa bencana banjir dan itu berulang kali, harapan saya ada langkah
konkrit untuk penanganan hal ini,” timpalnya.

Di sisi lain menurutnya bencana alam tersebut juga sudah cukup banyak berdampak
terhadap fasilitas umum dan pemukiman warga masyarakat akibat terendam banjir
yang cukup signifikan tersebut.

“Banyak fasilitas umum yang rusak, termasuk jalan-jalan juga, ditambah musim
penghujan juga jalan menuju ibu kota Kecamatan Mentaya Hulu saat ini juga dalam
kondisi rusak, jadi kubangan lumpur, kalau terjadi banjir itu juga akan menghambat
perjalanan masyarakat,” tandasnya.(JK)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here